Pengaspalan Jalan di Empat Dukuh Desa Ngargosari Telah Direalisasikan

40 Drum Aspal Dana Desa 2025 Tahap I Sukses Diserap untuk Jalan Lingkungan

BOYOLALI | Cyberpolri.id  – Pemerintah Desa Ngargosari, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali, telah merampungkan kegiatan pengaspalan jalan lingkungan yang menyasar empat wilayah dukuhan, yaitu Sidodadi, Gudang, Dukuh, dan Jambeyan. Pekerjaan ini merupakan bentuk realisasi dari program Dana Desa (DD) Tahun 2025 Tahap I, dengan total pengadaan material sebanyak 40 drum aspal, yang sebelumnya telah disimpan di halaman Kantor Desa.

Kini, aspal tersebut telah seluruhnya digunakan sesuai rencana awal, demi menunjang infrastruktur desa dan meningkatkan aksesibilitas antarwilayah dalam lingkup desa.

Saat ditemui wartawan Cyberpolri.id di Kantor Desa Ngargosari pada Selasa, 2 Juli 2025, Kepala Desa Ngargosari, Suyamto, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab terhadap amanah Dana Desa yang diterima.



“Alhamdulillah, proses penyerapan Dana Desa untuk pengaspalan berjalan lancar dan sesuai rencana. Kami berusaha menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya demi kemajuan desa. Terima kasih juga kepada warga yang turut mendukung dan menjaga kegiatan pembangunan ini,” ujar Suyamto.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Desa Ngargosari, Taufik. Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat.

“Pengadaan dan pelaksanaan pengaspalan ini bisa terlaksana karena dukungan semua pihak. Masyarakat sangat kooperatif, dan ini menunjukkan semangat gotong royong yang masih kuat di desa kami,” katanya.

Pemerintah Desa Ngargosari berharap, pengaspalan ini tidak hanya memperbaiki akses jalan warga, tetapi juga memberi dampak positif pada kelancaran ekonomi lokal dan mobilitas harian masyarakat. Kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari komitmen desa dalam meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga secara merata.


Aj.

SPONSOR
Lebih baru Lebih lama